Gencatan senjata di Gaza krusial

id uni eropa,gaza,israel,palestina,gencatan senjata

Gencatan senjata di Gaza krusial

Tangkapan layar Presiden Komisi Eropa Ursula von der leyen saat memberi sambutan dalam pertemuan PGII di Kempinski, Nusa Dua, Bali, Selasa (15/11/2022) (Antara/Bayu P)

Moskow (ANTARA) - Presiden Komisi Eropa Ursula von der Leyen pada Rabu menekankan pentingnya gencatan senjata di Jalur Gaza ketika wilayah kantong Palestina itu terancam bencana kelaparan.

Dia mengatakan kondisi di Gaza saat ini "tidak bisa diterima", sehingga gencatan senjata sangat penting agar para sandera bisa dibebaskan dan bantuan kemanusiaan bisa masuk ke sana.

"Semoga pembicaraan yang dipimpin Amerika Serikat, Qatar, dan Mesir membawa hasil positif," kata dia dalam pernyataan bersama dengan Sekretaris Jenderal PBB Antonio Guterres di Brussels.

Uni Eropa "sangat khawatir" dengan risiko yang ditimbulkan oleh rencana serangan darat di Kota Rafah terhadap warga sipil yang mencari perlindungan di sana, kata von der Leyen.

Operasi militer itu harus dihindari "dengan cara apa pun", katanya.

Sumber: Sputnik

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: EU: Gencatan senjata di Gaza krusial di tengah ancaman kelaparan
Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024