Yogyakarta siagakan dua puskesmas menangani kelahiran saat libur Lebaran

id persalinan,lebaran,puskesmas,yogyakarta

Yogyakarta siagakan dua puskesmas menangani kelahiran saat libur Lebaran

Kepala Dinas Kesehatan Kota Yogyakarta Emma Rahmi Aryani (ANTARA/Eka AR)

Yogyakarta (ANTARA) - Dinas Kesehatan Kota Yogyakarta menyiagakan dua puskesmas untuk menangani persalinan normal selama libur Lebaran yang pada tahun ini tercatat sekitar 100 ibu hamil dengan perkiraan persalinan saat libur Lebaran.

"Kedua puskesmas tersebut adalah Puskesmas Tegalrejo dan Jetis," kata Kepala Dinas Kesehatan Kota Yogyakarta Emma Rahmi Aryani di Yogyakarta, Rabu.

Kedua puskemas tersebut dilengkapi dengan layanan persalinan dan rawat inap yang bisa diakses 24 jam setiap hari.

Menurut dia, Dinas Kesehatan Kota Yogyakarta sudah melakukan berbagai persiapan untuk layanan persalinan normal selama libur Lebaran di puskesmas tersebut, di antaranya menyiapkan dokter spesialis dan berkoordinasi dengan rumah sakit.

“Koordinasi dengan rumah sakit diperlukan jika terjadi kegawatdaruratan yang menyebabkan persalinan tidak bisa dilakukan secara normal,” katanya.

Dengan demikian, Emma berharap penanganan persalinan di rumah sakit bisa dilakukan lebih cepat sehingga ibu dan bayi bisa dilahirkan dalam kondisi selamat dan sehat.

Untuk layanan kesehatan lain, puskesmas di Kota Yogyakarta melakukan penyesuaian jam layanan selama libur Lebaran dan cuti bersama hingga 7 Mei 2022

Layanan di puskesmas dibuka pukul 08.00-12.00 WIB pada Senin-Kamis dan pukul 08.00-11.00 WIB pada Jumat dan Sabtu.

Sementara untuk RS Jogja dan RS Pratama, akan kembali membuka layanan administrasi dan poliklinik pada Kamis (5/5).
Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024