Jakarta (ANTARA) - KAV Project, duo yang beranggotakan Kavenda dan Andro Nidji, kembali meramaikan dunia musik Indonesia melalui single "Sesaat Menghilang", menyusul sejumlah tur yang mereka telah lakukan baru-baru ini.
Lagu ini bercerita tentang sebuah moment pertemuan sesaat yang disesali oleh seseorang karena kehilangan sosok yang dilihatnya.
"Kejadian lucu ini tentu banyak dialami orang-orang. Seperti saat di festival musik, club, atau bar saat sedang nongkrong. Kadang kita saling tatap dengan seseorang, saling senyum, namun karena lengah sedikit, orang itu hilang dan tidak lagi kita jumpai," kata Kavenda, dikutip dari siaran pers, Sabtu.
Ia melanjutkan, "Sesaat Menghilang" memberikan warna baru dari musik KAV Project. Jika sebelumnya duo ini dikenal dengan lagu-lagu yang serba akustik, kali ini mereka menambahkan piano, synthesizer, dan banyak instrumen lain yang menghasilkan lagu dengan beat yang tetap nikmat di telinga pendengarnya.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Duo KAV Project kembali dengan lagu "Sesaat Menghilang"
Berita Lainnya
Jepang menghibahkan 25 juta dolar AS untuk amonia hijau di Indonesia
Selasa, 27 Agustus 2024 7:02 Wib
Biogas menjadi fondasi pertanian modern ramah lingkungan di Indonesia
Selasa, 14 Mei 2024 0:43 Wib
Menparekraf sebut IP Branding Project Bali dongkrak ekspor produk UMKM
Sabtu, 20 April 2024 6:16 Wib
Ajak pemuda jadi agen pemilu damai lewat Program "Peace Project"
Minggu, 14 Januari 2024 6:58 Wib
RI-Korsel berdayaan perempuan lewat pelatihan vokasi
Rabu, 6 Desember 2023 20:35 Wib
Sesdilu Kemlu pelatihan K3 perikanan di Yogyakarta
Jumat, 17 November 2023 7:24 Wib
Miliki fungsi perbaiki gizi warga, "upland project"
Selasa, 3 Oktober 2023 6:55 Wib
Suara Kayu"Istimewa di Hati"
Sabtu, 12 Agustus 2023 6:11 Wib