RSUD Bantul siagakan 13 ambulans untuk kegawatdaruratan Lebaran 2023

id RSUD Bantul ,Siagakan ambulans ,Penanganan kegawatdaruratan Lebaran

RSUD Bantul siagakan 13 ambulans untuk kegawatdaruratan Lebaran 2023

Direktur RSUD Panembahan Senopati Bantul Atthobari saat konferensi pers terkait persiapan pelayanan kesehatan menghadapi libur Lebaran 2023 (ANTARA/Hery Sidik)

Bantul (ANTARA) - Rumah Sakit Umum Daerah Panembahan Senopati Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta menyiapkan 13 ambulans dalam rangka menghadapi kondisi kegawatdaruratan di daerah ini selama libur cuti bersama dan libur Lebaran tahun 2023.

"Untuk ambulans kita siapkan 13 ambulans di RSUD untuk mendukung kaitannya dengan pelayanan kegawatdaruratan menghadapi libur Idul Fitri," kata Direktur RSUD Panembahan Senopati Bantul Atthobari di Bantul, Jumat.

Menurut dia, armada ambulans disiagakan di sekitar rumah sakit pemerintah daerah tersebut, namun akan mobile apabila dibutuhkan untuk membackup Dinas Kesehatan (Dinkes) Bantul.

"Untuk ambulans kita stanby, kecuali pada saat ada tugas piket kerja sama dengan Dinkes kita keluar, jadi ambulans lengkap dengan driver, petugas dan juga peralatan medisnya," katanya.

Dia juga mengatakan, dalam menghadapi pelayanan kegawatdaruratan selama pelaksanaan arus mudik dan balik Lebaran 2023, pihaknya juga mendapat satu shift piket jaga di Posko Dinkes Bantul yang didirikan di sejumlah lokasi jalur mudik dan wisata.

Lebih lanjut, dia mengatakan, RSUD Panembahan Senopati sebagai institusi yang memberikan pelayanan langsung kepada masyarakat kaitannya dengan kesehatan sudah mempersiapkan untuk mengantisipasi atau menghadapi libur Idul Fitri 1444 Hijriah.

"Jadi, kalau instansi pemerintah melakukan cuti bersama dan libur mulai 19 sampai 25 April, kita di RSUD Bantul baru mulai cuti bersama tanggal 21 April sampai 24 April, sehingga untuk poliklinik akan buka kembali tanggal 25 April," katanya.

Dia mengatakan, kemudian untuk pelayanan Instalasi Gawat Darurat (IGD), dijadwalkan tetap buka selama 24 jam dan pelayanan obsterti neotanal emergency komprehensif (Ponek) buka 24 jam, kemudian pelayanan Hemodialisa cuci darah bagi pasien pasien yang membutuhkan tidak ada libur.

"Artinya bagaimana kita bisa memberikan pelayanan sebaik baiknya sehingga kita pada saat libur pun kita siagakan petugas untuk melakukan pelayanan di tanggal 21 April dan 22 April," katanya.
Pewarta :
Editor: Bambang Sutopo Hadi
COPYRIGHT © ANTARA 2024