"Hajatan Pulang Babang" wajib dilestarikan

id Hajatan pulang babang ,Program olahrasa,Kebudayaan

"Hajatan Pulang Babang" wajib dilestarikan

Direktur Jenderal Kebudayaan Kemendikbudristek Hilmar Farid dalam acara Hajatan Pulang Babang di Pulau Pramuka, Kepulauan Seribu, Jakarta, Sabtu (28/10/2023). (ANTARA/Astrid Faidlatul Habibah)

Jakarta (ANTARA) - Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) menyatakan tradisi Hajatan Pulang Babang harus dilestarikan karena merupakan kekayaan warisan budaya masyarakat Kepulauan Seribu, DKI Jakarta.

“Hajatan Pulang Babang ini inisiatif warga yang kebetulan ketemu dengan agenda kita yaitu Program Olahrasa,” kata Direktur Jenderal Kebudayaan Kemendikbudristek Hilmar Farid di Pulau Pramuka, Kepulauan Seribu, Jakarta, Sabtu.

Hajatan Pulang Babang suatu perayaan dilakukan warga Kepulauan Seribu setiap tahun dalam rangka menyambut para nelayan kembali setelah melaut.

Hajatan yang merupakan pesta rakyat ini telah diselenggarakan dua kali, yaitu pertama pada 2013, sedangkan kedua pada tahun ini.

Dalam perayaannya yang kedua tersebut bertepatan dengan Program Olahrasa diselenggarakan Kemendikbudristek bagi masyarakat di Pulau Pramuka.

Program Olahrasa upaya memberikan ruang kepada potensi budaya lokal untuk memberikan inovasi dan solusi atas permasalahan yang terjadi dalam rangka menciptakan ketahanan budaya.

Program Olahrasa Kemendikbudristek sudah berlangsung sejak Mei 2023 dengan hasil dari berbagai kegiatan ini ditampilkan pada Hajatan Pulang Babang.

Hilmar mengatakan berbagai kegiatan dalam Program Olahrasa disesuaikan dengan kebudayaan masyarakat Pulau Pramuka yang sadar lingkungan dan pelestarian warisan kesenian.

“Kita bantu untuk memperkuat yang sudah ada karena saya lihat inisiatifnya sudah bagus sekali. Ada macam-macam terkait lingkungan,” ujar dia.

Koordinator Tim Penggerak Mahariah mengatakan masyarakat Pulau Pramuka bersemangat mengikuti setiap kegiatan Olahrasa dalam rangka menghasilkan karya yang dapat ditampilkan dalam hajatan.

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Kemendikbudristek: Hajatan Pulang Babang harus dilestarikan
Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024