Daftar film "2023 ASEAN-Korea Film Festival" bisa ditonton

id 2023 ASEAN-Korea Film Festival,film korea the childe,film korea

Daftar film "2023 ASEAN-Korea Film Festival" bisa ditonton

Poster "2023 ASEAN-Korea Film Festival" (ANTARA/HO-CGV)

Jakarta (ANTARA) - Misi Diplomatik Republik Korea untuk ASEAN dari Kementerian Luar Negeri Republik Korea akan mengadakan "2023 ASEAN-Korea Film Festival" pada 27 November hingga 30 November 2023 di CGV Mall Pacific Place Jakarta dengan menghadirkan sembilan film.

Kesembilan film ini, seperti dikabarkan melalui rilis pers, Rabu, termasuk dua film dari Indonesia, satu film dari Vietnam, satu film dari Thailand, dan lima film dari Korea.

Film-film yang dipilih dan akan ditayangkan yakni "Love Reset (30days)" pada 27 November, lalu "Budi Pekerti", "The House of No Man" dan "The Childe" pada 28 November.

Selanjutnya "Past Lives" dan "You & Me & Me" pada 29 November, ditutup "Miracle in Cell No 7". "Cobweb Geomijip" serta "Decision to Leave" pada 30 November 2023.

Film-film tersebut dipilih guna memberikan pengalaman sinematik yang beragam, tidak hanya dari Korea. 

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Ini daftar film di "2023 ASEAN-Korea Film Festival"
Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024