Tunggu banjir surut, pembukaan Jalur Pantura Demak, Jateng

id pembukaan jalur pantura demak-kudus, tunggu banjir surut, satlantas polres demak

Tunggu banjir surut, pembukaan Jalur Pantura Demak, Jateng

Sebuah kendaraan roda dua terlihat melintas di Jalan Pantura Demak-Kudus, Jawa Tengah, menuju Jembatan Tanggulangin Kudus. Meskipun masih ada genangan banjir, Kamis (15/2/2024). (ANTARA/Akhmad Nazaruddin Lathif)

Demak (ANTARA) - Pembukaan Jalur Pantura Demak-Kudus, Jawa Tengah, secara total menunggu banjir di jalur tersebut benar-benar surut serta kendaraan yang terjebak banjir juga bisa dievakuasi semua, kata Kasat Lantas Polres Demak AKP Lingga Ramadhani.

"Hingga hari ini (15/2) Jalur Pantura Demak-Kudus belum dibuka karena masih ada genangan di Kilometer 43 dari depan Pasar Karanganyar hingga Jembatan Tanggulangin," ujarnya di Demak, Kamis.

Ketinggian genangan banjir, kata dia, hingga 70-an sentimeter (Cm), sehingga belum bisa dilalui kendaraan.

Ia mengakui ada kendaraan yang nekat melintas di jalur tersebut, sehingga mengganggu proses evakuasi kendaraan yang terjebak di banjiran serta mengganggu proses pengiriman logistik untuk warga terdampak banjir.

Selain itu, kendaraan yang masih terjebak dan belum terevakuasi sekitar 12 kendaraan.

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Polisi: Pembukaan Jalur Pantura Demak tunggu banjir benar-benar surut
Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024