Menarik dibaca, rekapitulasi nasional hingga caleg mundur

id Rekapitulasi Suara Nasional,Caleg Mengundurkan Diri ,Caleg Partai NasDem,Cuti Ayah

Menarik dibaca, rekapitulasi nasional hingga caleg mundur

Arsip- Ketua KPU Hasyim Asy'ari (kiri) berbincang dengan anggota KPU Betty Epsilon Idroos saat rapat pleno rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara tingkat nasional Pemilu 2024 di Gedung KPU, Jakarta, Sabtu (16/3/2024). Pada hari ke-18 rapat pleno rekapitulasi tingkat nasional Pemilu 2024, KPU telah mengesahkan perolehan suara nasional di 32 provinsi. ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A/aww.

Jakarta (ANTARA) -
Beragam peristiwa politik selama sepekan telah dirangkum untuk dapat dibaca kembali oleh Anda, mulai dari progres rekapitulasi suara Pemilu 2024 tingkat nasional hingga Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI menerima surat pengunduran diri caleg DPR RI Partai NasDem.

1. Hasil pleno KPU Kaltim: Lima petahana dan tiga wajah baru lolos DPR RI
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim) telah merampungkan rekapitulasi suara untuk pemilihan anggota DPR RI.
 
Selengkapnya baca di sini.
 
2. KPU telah sahkan rekapitulasi suara Pemilu 2024 di 32 provinsi
Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI telah mengesahkan rekapitulasi suara nasional di 32 dari 38 provinsi Indonesia pada hari ke-18 rapat pleno rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara Pemilu 2024 tingkat nasional di Kantor KPU RI, Jakarta, Sabtu (16/3).
 
Selengkapnya baca di sini.
 
3. KPU RI terima surat pengunduran diri Caleg DPR RI/Nasdem Dapil NTT II
 
Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI menerima surat pengunduran diri calon anggota legislatif (caleg) DPR RI dari Partai NasDem nomor urut 5 di daerah pemilihan (dapil) Nusa Tenggara Timur II, yakni Ratu Ngadu Bonu Wulla.
 
Selengkapnya baca di sini.
 
4. Menpan RB: Pemerintah beri ASN "cuti ayah" saat istri melahirkan
 
Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Abdullah Azwar Anas mengatakan bahwa pemerintah memberikan hak cuti pendampingan bagi ASN pria yang istrinya melahirkan.
 
Selengkapnya baca di sini.
 
5. Bawaslu RI ingatkan KPU RI rekapitulasi suara Pemilu 2024 tepat waktu
 
Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) RI Rahmat Bagja mengingatkan Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI agar rekapitulasi hasil penghitungan perolehan suara tingkat nasional Pemilu 2024 dapat berjalan tepat waktu.
 
Selengkapnya baca di sini.


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Politik sepekan, rekapitulasi nasional hingga caleg mundur