Jokowi emoh komentari sidang gugatan PHPU Pilpres

id Jokowi,Sidang gugatan,Sidang MK,Pilpres

Jokowi emoh komentari sidang gugatan PHPU Pilpres

Presiden RI Joko Widodo memberikan keterangan pers usai menghadiri Pembukaan Kongres HikmahBudhi di Jakarta, Kamis (28/3/2024). ANTARA/Mentari Dwi Gayati

Jakarta (ANTARA) - Presiden RI Joko Widodo enggan berkomentar soal sidang kedua gugatan Perselisihan Hasil Pemilihan Umum (PHPU) Pemilihan Presiden 2024 yang digelar Mahkamah Konstitusi pada Rabu (27/3).

"Loh saya tidak mau berkomentar yang berkaitan dengan MK," kata Presiden Jokowi usai menghadiri Pembukaan Kongres HikmahBudhi di Jakarta, Kamis.

Presiden Jokowi juga tidak memberikan komentar saat ditanya awak media tentang dugaan penyalahgunaan kekuasaan (abuse of power) pada Pilpres 2024 yang disebutkan oleh salah satu kuasa hukum pasangan calon presiden dan wakil presiden.

"Apa? Untuk apa?" tanya Presiden Jokowi.



Pada Rabu (27/3), Mahkamah Konstitusi menggelar sidang pemeriksaan pendahuluan PHPU Pilpres 2024 yang terbagi dalam dua sesi.


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Presiden Jokowi enggan komentari sidang gugatan PHPU Pilpres
Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024