Liga 1: Persib vs PSBS Biak, laga pembuka liga

id PT LIB,Liga 1,Liga Indonesia,Persib Bandung,PSBS Biak,Liga 1 2024/2025,PSSI,Liga 1 Indonesia

Liga 1: Persib vs PSBS Biak, laga pembuka liga

Direktur Utama PT LIB, Ferry Paulus (tengah) bersama dengan Ketua Umum PSSI, Erick Thohir (dua dari kanan) dalam konferensi pers Liga Indonesia yang berlangsung di Menara Danareksa, Jakarta, Kamis (20/06/2024). (ANTARA/FAJAR SATRIYO)

Jakarta (ANTARA) - Pertandingan antara juara bertahan Persib Bandung melawan jawara Liga 2 2023/2024 PSBS Biak menjadi laga pembuka Liga 1 Indonesia atau Liga 1 musim 2024/2025.

Duel yang mempertemukan jawara dari dua kasta liga sepak bola Indonesia pada musim lalu tersebut akan berlangsung pada 9 Agustus.

"Kick-off liga musim ini akan kita publikasikan hari ini. Bahwa kick-off akan dilakukan 9 Agustus di Bandung, di mana Persib Bandung akan bertemu dengan juara Liga 2 musim lalu PSBS Biak. Juara Liga 1 akan bertemu dengan juara Liga 2," kata Direktur Utama PT Liga Indonesia Baru Ferry Paulus dalam konferensi pers di Menara Danareksa, Kamis.

Ferry Paulus menguraikan bahwa jadwal kompetisi liga kasta tertinggi di Indonesia tersebut kini telah sinkron dengan jadwal dari pertandingan tim nasional Indonesia. Ferry menjelaskan bahwa Liga 1 akan berhenti apabila terdapat kalender internasional atau pun kalender FIFA yang mengharuskan timnas Indonesia berlaga.

PSSI dan PT LIB selaku operator Liga Indonesia telah menyusun jadwal dan menyesuaikan jadwal tersebut dengan kalender timnas Garuda hingga musim 2027.




Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Pertandingan Persib lawan PSBS Biak jadi laga pembuka Liga 1 2024/2025
Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024