PMI Sleman perkuat organisasi

id pmi

PMI Sleman perkuat organisasi

PMI (Foto Istimewa)

Sleman (Antara Jogja) - Palang Merah Indonesia Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, sedang merencanakan beberapa kegiatan untuk memperkuat organisasi ini.

"Guna menjadikan PMI yang berkarakter, profesional, mandiri dan dicintai masyarakat, PMI Kabupaten Sleman sedang memprogramkan beberapa kegiatan, antara lain penguatan organisasi," kata Ketua PMI Kabupaten Sleman Sunartono, Selasa.

Menurut dia, kegiatan penguatan organisasi tersebut meliputi penguatan struktur organisasi, dan penguatan sistem pengelolaan keuangan serta aset.

"Selain itu, juga peningkatan bidang pelayanan, penguatan sumber daya manusia dan penguatan sumber daya dan pencitraan," katanya.

Ia mengatakan untuk donor darah di PMI Kabupaten Sleman saat ini sudah bisa dilayani 24 jam, dan untuk memudahkan PMI kabupaten sleman telah menggunakan "Bis Donor Darah" yang bisa beroperasi 24 jam.

"PMI Sleman juga telah membentuk tim gerak cepat yang bisa melayani mulai dari bencana alam, sampai kecelakaan lalu lintas," katanya.

Sunartono mengatakan, untuk dana yang dihimpun dari masyarakat yang dikumpulkan melalui Bulan Dana PMI 2014 sebesar Rp627 juta.

"Sistem kemitraan juga terus ditingkatkan untuk menghindari adanya mispersepsi dalam menciptakan kepedulian dan kepercayaan masyarakat terhadap penggalangan dana PMI," katanya.

Ia mengatakan, untuk bulan dana PMI Kabupaten Sleman pada 2015 ini ditargetkan dapat terhimpun dana dari masyarakat senilai Rp1 miliar.

(V001)
Pewarta :
Editor: Masduki Attamami
COPYRIGHT © ANTARA 2024