Kulon Progo diminta membuat Wates Bisnis Center

id UMKM, Kulon Progo

Kulon Progo diminta membuat Wates Bisnis Center

Kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Kulon Progo, DIY. (Foto Mamiek/Antara)

Kulon Progo, 25/8 (Antara) - Anggota Komisi II DPRD Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta meminta pemerintah daerah setempat membuat Wates Bisnis Center di kawasan Stadion Cangkring untuk menampung pedagang kaki lima yang menjamur di Kota Wates.

"Wates Bisnis Center juga dimaksudkan sebagai pendukung Stadion Cangkring sehingga menjadi ramai," kata Ketua Komisi II DPRD Kabupaten Kulon Progo Muhtarom di Kulon Progo, Kamis.

Menurut dia, Stadion Cangkring sebagai pusat kegiatan olahraga harus memiliki pendukung berupa pusat bisnis sehingga keramian tidak terpusat di Alun-alun Wates tetapi bisa menyebar.

"Perlu segera dibuat rencana detail teknis untuk Wates Bisnis Center," katanya.

Sementara itu, Ketua Fraksi PDI Perjuangan Kulon Progo Aji Pangaribawa mengatakan, jumlah pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) sektor kuliner di Kulon Progo berkembang pesat.

"Alun-alun Wates dimanfaatkan pelaku UMKM untuk memasarkan produk-produk mereka. Untuk itu, kami minta pemkab membuat terobosan terkait tempat, salah satunya membuat gerai makanan dengan mengambil lokasi di bekas gedung bioskop," kata Aji.

Ia mengatakan pelaku UMKM, dalam hal ini pedagang kali lima menggunakan trotoar untuk berjualan. Mereka sangat antusias mengembangkan perekonomian Kota Wates, sehingga perputaran uang sangat tinggi.

Hanya saja, menurut Aji, Pemkab Kulon Progo kurang responsif terhadap perkembangan sektor kuliner di Kota Wates. Oleh karena itu, ia mendorong pemkab membangun gerai makanan di setiap kecamatan untuk menjual produk-produk UMKM.

"Kami mendorong pemkab membangun sarana dan prasarana untuk produk UMKM," katanya. ***3***
Pewarta :
Editor: Eka Arifa Rusqiyati
COPYRIGHT © ANTARA 2024