KPU Sleman segera bayar honor KPPS yang tertunda

id Ketua KPU sleman,honor kpps,pemilu 2019

KPU Sleman segera bayar honor KPPS yang tertunda

Ketua KPU Kabupaten Sleman Trapsi Haryadi. (Foto Antara/ Victorianus Sat Pranyoto)

Sleman (ANTARA) - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta akan segera membayarkan honor kelompok penyelenggara pemungutan suara (KPPS) yang sampai saat ini belum dibayarkan.

"Ya memang ada keterlambatan pembayaran honor untuk KPPS di seluruh Sleman selama tiga hari. Kami akan segera membayarkan honor yang memang merupakan hak mereka," kata Ketua KPU Kabupaten Sleman Trapsi Haryadi di Sleman, Jumat.

Menurut dia, pihaknya komitmennya untuk tidak menunda-nunda membayarkan honor untuk KPPS.

"Hanya saja pembayaran honor tersebut ada mekanismenya. Kami berupaya keras untuk menyelesaikan hak dari petugas KPPS," katanya.

Ia mengatakan, pihaknya sudah mengurus honor untuk KPPS, tetapi masih ada kendala kecil terkait permasalahan administratif.

"Kemarin permasalahan honor sebenarnya sudah relatif 'clear', kami juga sudah berusaha untuk mengurus ke Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Kementerian Keuangan RI. Namun hari ini tanggal merah jadi belum bisa mengurus lagi," katanya.

Trapsi mengatakan, proses pencairan ke KPPN Kementerian Keuangan akan dilakukan lagi pada Senin (22/4) dan semua pihak diharapkan dapat bersabar.

"Kami pasti akan penuhi hak-hak dari KPPS, mohon bersabar sebentar karena ini sedang libur dan baru bisa mengurus lagi hari Senin (22/4)," katanya.

Ia mengatakan, alur pencarian honor untuk KPPS nantinya dimulai dari KPU Sleman menyampaikan dokumen ke KPPN Kementerian Keuangan.

Beberapa jam kemudian lalu muncul surat perintah untuk melakukan pencarian dana dan selanjutnya dibawa ke Bank BPD.

Selanjutnya dari Bank BPD akan melakukan transfer ke Sekretariat Panitia Pemulihan Kecamatan (PPK) yang selanjutnya akan melakukan koordinasi dengan Sekretariat Penyelenggara Pemungutan Suara (PPS).

"Jadi nantinya sekretariat PPS itulah yang akan mencairkan honor petugas KPPS," katanya.

Sebelumnya petugas KPPS di Kabupaten Sleman mengeluhkan honor yang belum dibayarkan setelah tiga hari pascapemungutan suara Pemilu 2019.
 
Pewarta :
Editor: Herry Soebanto
COPYRIGHT © ANTARA 2024