Manchester United selesaikan transfer Amad Diallo dari Atalanta

id Amad Diallo,Manchester United

Manchester United selesaikan transfer Amad Diallo dari Atalanta

Pemain asal Pantai Gading Amad Diallo (tengah) saat masih mengenakan kostum Atalanta (Photo by MIGUEL MEDINA / AFP) (AFP/MIGUEL MEDINA)

remaja berusia 18 tahun itu telah menandatangani kontrak berdurasi empat tahun atau hingga Juni 2025 dengan opsi tambahan satu tahun.

Jakarta (ANTARA) - Manchester United pada Kamis resmi merampungkan transfer pemain asal Pantai Gading Amad Diallo dari Atalanta.

Dilansir AFP, Jumat, remaja berusia 18 tahun itu telah menandatangani kontrak berdurasi empat tahun atau hingga Juni 2025 dengan opsi tambahan satu tahun.

Kesepakatan perekrutan Diallo sebetulnya sudah diumumkan klub pertama kali pada 5 Oktober 2020, tetapi kerja sama antara keduanya hanya sebatas persyaratan medis, izin kerja dan kesepakatan pribadi.

Baca juga: Manchester City tantang Tottenham di final Piala Liga setelah lewati MU

Namun proses administrasi kini sudah diselesaikan dan aplikasi visa pun telah diajukan. Diallo akan diizinkan terbang ke Manchester dan bergabung dengan skuat Ole Gunnar Solskjaer.

Diallo telah memainkan lima penampilan bersama Atalanta dan mencetak satu gol.

Manajer Manchester United Solskjaer mengatakan Diallo telah masuk radar klub selama beberapa tahun.

“Manchester United memiliki sejarah yang membanggakan dalam pengembangan pemain muda dan segalanya siap agar Amad bisa mencapai potensinya di sini,” kata Solskjaer.

“Butuh waktu bagi dia untuk beradaptasi, tetapi kecepatan, visi, dan kemampuan dia menggiring bola akan memudahkannya untuk bertransisi.”

Baca juga: Manchester United bekuk Aston Villa 2-1

Sementara itu, Diallo mengatakan kontrak dengan Setan Merah itu merupakan “mimpi yang menjadi kenyataan.”

“Saya punya waktu untuk pindah ke sini, baik secara fisik maupun mental. Dan saya telah bekerja keras untuk melangkah bersama klub yang luar biasa ini,” kata Diallo.
 

Pewarta :
Editor: Nusarina Yuliastuti
COPYRIGHT © ANTARA 2024