Puncak arus balik di Terminal Jombor H+5

id puncak arus balik

Puncak arus balik di Terminal Jombor H+5

Ilustrasi (Foto antarayogya.com)

Jogja (Antara Jogja) - Puncak arus balik di Terminal Jombor, Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, diperkirakan terjadi pada H+5 atau Rabu.

"Hari ini (H+5) memang kami perkirakan merupakan puncaknya arus balik. Besok sudah mulai menurun kambali," kata Kepala Terminal Jombor, Sadiman di Yogyakarta, Rabu.

Dia mengatakan jumlah arus balik pada puncak arus balik yang diperkirakan jatuh pada hari ini hingga pukul 18.00 WIB, telah mencapai 4.884 penumpang dengan 285 bus antarkota antarprovinsi (AKAP) yang berangkat.

Kendati demikian, menurut dia, jumlah tersebut menurun 12 persen dari jumlah penumpang pada saat puncak arus balik Lebaran 2014 yang mencapai sekitar 5.000 penumpang. "Untuk penumpang arus balik turun 12 persen, sementara untuk jumlah bus yang berangkat turun 9 persen jika dibanding 2014," kata dia.

Menurut dia, jumlah penumpag saat arus balik di Terminal Jombor selalu lebih besar dibanding ketika arus mudik.

Menurut Sadiman, dengan melonjaknya jumlah penumpang tersebut, pihaknya telah menggunakan 6 bus pariwisata cadangan yang telah disiapkan sebelumnya. "Sehingga dari 285 bus AKAP yang berangkat, ada enam bus pariwisata sebagai bus tambahan," kata dia.

Sadiman mengatakan, arus balik tersebut didominasi tujuan Jakarta, Tangerang, Depok, Bekasi, serta Bogor.
"Untuk arus mudik memang dominan ke Sumatera, sementara pada arus balik paling dominan tujuan Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi (Jabodetabek)," kata Sadiman.

(L007)
Pewarta :
Editor: Masduki Attamami
COPYRIGHT © ANTARA 2024