Dinkes Sleman sosialisasikan vaksinasi COVID-19 tahap kedua via daring

id vaksinasi sleman,vaksinasi covid,pengendalian covid

Dinkes Sleman sosialisasikan vaksinasi COVID-19 tahap kedua via daring

Dinas Kesehatan Kabupaten Sleman menyosialisasikan pelaksanaan vaksinasi COVID-19 tahap kedua via daring. (HO-Dinas Kesehatan Sleman)

Dengan sosialisasi yang akan kami lakukan secara langsung dengan sistem daring ini diharapkan banyak masyarakat yang dapat menyaksikan ...
Sleman (ANTARA) - Dinas Kesehatan Kabupaten Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta, menyosialisasikan program vaksinasi COVID-19 tahap kedua via daringdalam upaya meningkatkan pemahaman warga mengenai vaksinasi.

Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Sleman Joko Hastaryo di Sleman, Minggu, mengatakan bahwa Dinas Kesehatan akan menyelenggarakan sosialisasi vaksinasi secara virtual pada Senin 22 Februari 2021 pukul 10.00 WIB.

Warga bisa mengikuti acara sosialisasi dengan menggunakan aplikasi zoom meeting(ID: 993 2626 6424, password: Vaksin22) atau menyaksikan siaran langsungnya di kanal YouTube Sleman TV.

"Dengan sosialisasi yang akan kami lakukan secara langsung dengan sistem daring ini diharapkan banyak masyarakat yang dapat menyaksikan dan mengikutinya sehingga bisa memberikan informasi yang lengkap kepada masyarakat terkait vaksinasi tahap kedua," kata Joko.

Baca juga: Sebanyak 6.938 wilayah RT di Sleman masuk zona hijau COVID-19

Ia menjelaskan bahwa pada tahap kedua, vaksinasi COVID-19 akan dilakukan pada para pekerja di sektor pelayanan publik dan warga berusia 60 tahun ke atas atau lansia.

Sasaran vaksinasi, menurut dia, mencakup guru dan dosen, pedagang pasar, tokoh agama, wakil rakyat, pejabat negara, pegawai pemerintah, aparat TNI dan Polri, personel Satuan Polisi Pamong Praja, pekerja hotel dan restoran, serta pekerja di tempat wisata.

"Selain itu juga pelayan publik seperti perangkat desa, karyawan BUMN-BUMD, pemadam kebakaran, transportasi publik, atlet, wartawan," katanya.

Baca juga: Satgas COVID-19 Sleman tegur cafe dan perorangan langgar PPKM

Di Kabupaten Sleman, vaksinasi COVID-19 tahap pertama dengan sasaran prioritas tenaga kesehatan telah dilakukan mulai 14 Januari 2021.

Pewarta :
Editor: Nusarina Yuliastuti
COPYRIGHT © ANTARA 2024