Jakarta (ANTARA) - Pemain timnas Indonesia Jay Idzes belum terlihat dalam latihan resmi tim Garuda di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada Rabu atau satu hari menjelang laga melawan Irak pada laga kelima putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia Grup F di tempat yang sama pada besok Kamis (6/6) pukul 16.00 WIB.
Pada latihan yang terbuka untuk media selama 15 menit awal itu, Idzes masih tidak terlihat pada latihan yang diikuti seluruh penggawa Garuda itu, termasuk Calvin Verdonk yang baru saja menjadi Warga Negara Indonesia (WNI).
Idzes sendiri baru-baru ini baru menyelesaikan laga bersama klubnya Venezia dimana bek 23 tahun itu membawa timnya melangkah ke Serie A setelah mengalahkan Cremonese dengan skor 1-0 pada laga leg kedua final playoff di Stadion Pier Luigi Penzo, pada Senin (3/6) lalu.
Sementara itu, menurut pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong pada jumpa persnya di Jakarta, Rabu, Idzes akan tiba di Indonesia pada hari ini.
Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Jay Idzes belum terlihat pada latihan resmi timnas Indonesia
Berita Lainnya
Jay Idzes sebut Timnas Indonesia harus segera bangkit
Sabtu, 16 November 2024 13:54 Wib
STY: Pemain berkarier di Eropa sangat membantu timnas
Jumat, 6 September 2024 6:38 Wib
Jay Idzes bangga sebagai pemain Indonesia pertama di Liga Italia
Rabu, 28 Agustus 2024 10:12 Wib
Pemain Timnas Indonesia Jay Idzes tuai pujian
Senin, 26 Agustus 2024 18:59 Wib
Pemain Timnas Indonesia Jay Idzes warnai Venezia curi poin dari Fiorentina
Senin, 26 Agustus 2024 16:15 Wib
Kiper Inter Milan berkawan pemain Timnas Indonesia Jay Idzes di Venezia
Rabu, 14 Agustus 2024 6:47 Wib
Jay Idzes: Fans agar bisa maafkan kesalahan pemain timnas Indonesia
Senin, 10 Juni 2024 4:50 Wib
Jay Idzes: Timnas Indonesia masih kuat meskipun Jordi Amat absen
Minggu, 9 Juni 2024 22:31 Wib