"Pelindo Mengajar: kenalkan industri pelabuhan kepada pelajar

id Pelindo Mengajar, Pelindo

"Pelindo Mengajar: kenalkan industri pelabuhan kepada pelajar

General Manager Pelindo Regional 2 Tanjung Priok M Hadi Syafitri Noor melaksanakan kegiatan Pelindo Mengajar di SMK Barunawati Jakarta Utara, Rabu (22/2/2023). ANTARA/HO-Pelindo

Jakarta (ANTARA) - Badan Usaha Milik Negara PT Pelindo (Persero) mengenalkan industri kepelabuhanan dan logistik serta peran Kementerian BUMN dalam rantai logistik perekonomian kepada pelajar pada kegiatan "Pelindo Mengajar" di Jakarta Utara.

“Dengan adanya Pelindo Mengajar, kami mengedukasi generasi muda mengenai peran Kementerian BUMN dan peran Pelindo dalam rantai logistik perekonomian Indonesia,” ujar Direktur Utama PT Pelindo Terminal Petikemas (IPC TPK) David Sirait di Sunter Agung, Tanjung Priok, Jakarta Utara, Rabu.

Dalam kegiatan itu, David turut memandu jalannya kegiatan Pelindo Mengajar yang diikuti oleh 110 pelajar kelas XII serta 20 pengajar di SMA Negeri 15 Jakarta Utara.

David mengatakan pendidikan merupakan dasar dalam memajukan bangsa serta elemen penting pembentuk karakter pemuda. Maka kegiatan ini menjadi kesempatan yang baik dalam mengenalkan industri kepelabuhanan dan logistik kepada siswa yang akan segera memasuki jenjang pendidikan tinggi.

Sedangkan M Hadi Syafitri Noor selaku General Manager Pelindo Regional 2 Tanjung Priok melaksanakan kegiatan Pelindo Mengajar di SMK Barunawati Jakarta di Sungai Bambu, Tanjung Priok, Jakarta Utara.
 


Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Pelindo kenalkan industri pelabuhan dan logistik pada pelajar di Jakut