Yogyakarta bentuk 13 kampung KB pada 2017

id kampung KB

Yogyakarta (Antara Jogja) - Dinas Pengendalian Penduduk dan KB akan melanjutkan program pembentukan Kampung KB pada tahun 2017 di 13 kecamatan setelah tahun 2016 membentuk Kampung KB di RW 12 Kelurahan Prawirodirjan Kecamatan Gondomanan.

"Pembentukan Kampung KB merupakan instruksi dari pemerintah pusat sejak 2016. Karena baru ada satu kampung yang terbentuk, maka pada tahun ini kami lanjutkan lagi sehingga di tiap kecamatan sudah akan memiliki Kampung KB," kata Pelaksana Tugas Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan KB Eny Retnowati di Yogyakarta, Jumat.

Menurut dia, sosialisasi mengenai pembentukan Kampung KB di tiap kecamatan sudah dilakukan.

Di dalam sosialisasi tersebut, kecamatan diminta menyampaikan usulan rukun warga (RW) yang memenuhi indikator untuk ditetapkan sebagai Kampung KB.

Eny menyebut, RW yang terpilih sebagai Kampung KB justru merupakan wilayah yang memiliki tingkat partisipasi KB rendah, serta masuk dalam daerah miskin atau berada di lokasi yang dinilai kumuh.

"Melalui pembentukan Kampung KB ini, kami berharap agar wilayah tersebut dapat tumbuh dengan baik sehinga tujuan utamanya yaitu pembentukan keluarga yang berkualitas bisa tercapai," katanya.

Upaya untuk mewujudkan keluarga berkualitas melalui Kampung KB tersebut di antaranya ditempuh dengan menghidupkan berbagai kegiatan pembinaan di kampung seperti pembinana keluarga balita, kegiatan untuk konseling remaja hingga kegiatan untuk lansia.

"Seperti yang dlakukan di RW 12 Prawirodirjan. Wilayah tersebut sebelumnya tidak memiliki balai RW untuk pertemuan sehingga banyak kegiatan yang tidak jalan. Kini, sudah ada ruang terbuka setelah ada salah satu warga yang merelakan tanahnya untuk digunakan sebagai tempat pertemuan warga," katanya.

Ia berharap kampung lain yang nantinya ditetapkan sebagai Kampung KB juga memiliki perkembangan yang pesat.

"Pada tahun lalu, ada dukungan dari pusat untuk menjalankan berbagai kegiatan di Kampung KB," katanya.

(E013)